Wonderland Indonesia 2: The Sacred Nusantara Trending Youtube, Alffy Rev: Terbayar Sudah 237 Hari Produksi

- 20 Agustus 2022, 03:08 WIB
Novia Bachmid berperan sebagai Putri dalam video Wonderland Indonesia 2: The Sacred Nusantara / Youtube Alffy Rev / Tangkap Layar
Novia Bachmid berperan sebagai Putri dalam video Wonderland Indonesia 2: The Sacred Nusantara / Youtube Alffy Rev / Tangkap Layar /

PORTALMALUKU.COM --  Video musik "Wonderland Indonesia 2: The Sacred Nusantara" karya Allfy Rev menjadi trending YouTube sejak tayang perdana, Rabu, 17 Agustus 2022.

"Wonderland Indonesia 2: The Sacred Nusantara" diketahui merupakan proyek kedua Wonderland Indonesia yang dirilis Alffy Rev khusus untuk merayakan HUT ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia pada Rabu, 17 Agustus 2022.

Berhasil menunjukkan keindahan Indonesia dengan cara tak biasa, hingga "Wonderland Indonesia 2" kini jadi trending 3 YouTube, Allfy Rev pun mengucapkan syukur.

Menurutnya, kerja keras yang dilakukannya bersama dengan tim untuk proyek kemerdekaan Indonesia ini akhirnya terbayar, karena dapat dinikmati semua orang terkhsusnya warga Indonesia.

Hal tersebut diungkapkan Allfy Rev di akun Instagram pribadinya, (Alffy_rev), Kamis, 18 Agustus 2022.

Baca Juga: Heboh! Nathalie Holscher dan Frans Faisal Disebut Punya Hubungan Spesial, Haji Faisal: Cocok-Cocok Aja Sih

"Saudara saudariku se-Nusantara, Terima kasih telah menyambut baik bangkitnya sang Garuda di Wonderland Indonesia 2," tulis Alffy dikutip dari akun @alffy_rev, Jumat 19 Agustus 2022

Sementara itu, dalam unggahan tersebut, Alffy pun menyebut bahwa proses produksi video itu dia garap selama 237 hari.

"Terbayar sudah 237 hari produksi saya dan seluruh tim yang bertugas!" tulis Alffy.

"Kami akan terus belajar dan tumbuh menjunjung keajaiban Nusantara ke dunia. Sekali lagi, terima kasih atas penantiannya," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Irwan Tehuayo

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x