Disebut Soimah akan Memberi Rp2 Juta untuk 350 Orang Pemenang Tebak Angka, sang Pedangdut Beberkan Fakta

15 Januari 2022, 12:47 WIB
Soimah Disebut Berikan 2 Juta untuk 350 Orang Pemenang Tebak Angka, sang Pedangdut Beberkan Fakta /Kolase Youtube Sujiwo Tejo & Instagram @showimah

PORTALMALUKU.COM - Beredar sebuah video siaran langsung Soimah Pancawati memberikan tebak-tebakan dengan hadiah jutaan rupiah.

Video siaran langsung Soimah itu dibagikan pada akun Facebook @S0imah_Live pada 11 Januari 2022 lalu.

Dalam video siaran langsung tersebut memperlihatkan 2 sisi layar ketika Soimah sedang makan.

Sementara di tampilan layar sebelahnya merupakan angka yang akan digunakan sebagai bahan tebakan penonton.

Baca Juga: Herry Wirawan Telah Ditembak dengan Jarak 5 Meter di Bagian Jantung? Cek Faktanya

Video siaran langsung itu dengan judul "Saya akan membagikan uang tunai Rp 2.000.000 untuk 350 orang pertama yang benar-benar menebak angka di gambar".

Lantas benarkah Soimah akan membagikan hadiah Rp2 juta untuk 350 orang yang menang?

Dinukil PortalMaluku.com dari Turnbackhoaks, Soimah menegaskan tak pernah dia membuat give away dengan iming-iming uang.

Baca Juga: Jakarta Berasap, Kerusuhan Malari Tolak Modal Asing Bikin Presiden Panik, Ini Kronologinya

Melalui akun instagram resmi @showimah, dirinya membantah mengadakan give away berupa uang tunai puluhan juta rupiah.

“Untuk teman2 yg budiman sekali jgn pernah percaya, seumur hidup sy gak pernah bikin2 gituan di media manapun," kata Soimah.

"jd kalo ada akun atas nama sy bikin give away, itu jelas palsuuu, karna sy sdh meng informasikan ini, jadi kalo ada apa2 tanggung sendiri resikonya ya” lanjut Soimah.

Baca Juga: Ternyata Ini Link Video Belatung Viral di TikTok yang Jadi Incaran Warganet

Sebelumnya isu give away Soimah juga sudah pernah beredar di media sosial pada tahun 2020 dan dibantah langsung kebenarannya oleh Soimah.

Dengan demikian, video siaran langsung yang diunggah oleh akun Facebook @S0imah_Live tidak sesuai fakta dan masuk ke dalam kategori konten hoaks.***

Editor: M Fauzi Ode

Sumber: Turn Back Hoax

Tags

Terkini

Terpopuler