Spoiler One Piece Chapter 1081: Aokiji Kuzan Ternyata Adalah Tangan Kanan Monkey D Dragon

- 7 April 2023, 15:54 WIB
Petunjuk One Piece 1081: Aokiji Ternyata Adalah Tangan Kanan Dragon, Jumat, 7 April 2023.
Petunjuk One Piece 1081: Aokiji Ternyata Adalah Tangan Kanan Dragon, Jumat, 7 April 2023. /FB Aokiji Kuzan, edit Teras Gorontalo/

PM.com - Eiichiro Oda penulis serial Anime One Piece saat ini sedang menyiapkan spoiler One Piece chapter 1081.

Dalam spoiler one Piece chapter 1081, tersebut bakal tertuju dengan seseorang bekas Laksamana angkatan laut Aokiji Kuzan, yang selama ini terkonfirmasi sebagai agen ganda.

Mantan Laksamana angkatan Laut? Aokiji sendiri mengundurkan diri dari angkatan laut dan pelabagai penggemar juga tak percaya dengan keputusan tersebut.

Benar, sahabat PM, Aokiji Kuzan adalah mantan laksamana Angkatan Laut dan merupakan salah satu karakter terkuat dalam cerita.

Baca Juga: One Piece chapter 1080: Haki Garp Dalam Tampilan Penuh Saat Serangan SWORD Terhadap Hachinosu Semakin Serius

Ia mengundurkan diri dari Angkatan Laut setelah kalah dari Akainu Sakazuki dalam pertarungan memperebutkan jabatan laksamana armada dan menolak bekerja dibawah perintah Akainu.

Karakternya pertama kali muncul di Pulau Long Ring Long, saat membuntuti Nico Robin yang telah bergabung dengan Bajak Laut Topi Jerami.

Tetapi kemudian langkah Aokiji tersebut hanyalah strategi, sebab Aokiji telah meyembunyikan beberapa hal besar selama ini. Hal tersebut adalah hubungan erat Aokiji dengan salah satu organisasi terkuat di dunia One Piece.

Berikut spoiler One Piece 1081: Aokiji Kuzan ternyata adalah tangan kanan Monkey D Dragon, dari sebuah organisasi namanya Pasukan Revolusioner seperti PM.com merangkum Berbagai Sumber.

Baca Juga: Menakjubkan Alasan Mengapa Silver Rayleigh Tidak Menyelamatkan Ace Dari Eksekusi Mati

One Piece: spoiler One Piece 1081

Organisasi tersebut Pasukan Revolusioner yang dipimpin oleh Monkey D Dragon, dimana Aokiji masuk ke dalam Pasukan Revolusi atas ajakan Dragon. Dragon pasca insiden Ohara mengumpulkan beberapa orang yang ingin berkerja sama dengan untuk menggulingkan pemerintah dunia.

Dan Aokiji adalah salah satu orang yang ingin Dragon ajak, sebab Aokiji merupakan murid dari ayahnya yaitu Garp. Selain itu Aokiji juga memiliki prinsip keadilan sendiri, yaitu keadilan malas yang sepintas mirip dengan prinsip keadilan Monkey D. Garp.

Prinsip keadilan Aokiji ini juga jauh berbeda dengan prinsip keadilan yang dianut oleh pemerintah dunia yang terlalu Absolut. Tak hanya itu saja, alasan Dragon menjadikan Aokiji sebagai tangan kanannya karena waktu insiden O'Hara Aokiji memiliki andil besar dalam menyelamatkan Robin.

Dan alasan lainnya Dragon mengajak Aokiji bergabung ke pasukan revolusi karena Aokiji tak terima melihat penindasan yang dilakukan oleh pemerintah dunia. Jika kita mengamati setiap pergerakan Aokiji Tentunya banyak mengundang pertanyaan, sebab pergerakan Aokiji tersebut adalah sebuah misi.

Baca Juga: Profil dan Biodata Gus Azmi, Vokalis Populer Grup Sholawat Syubbanul Muslimin dari Ponpes Nurul Qodim

One Piece: spoiler One Piece chapter 1081, menggambarkan dalam misi tersebut diberikan Monkey D Dragon secara khusus kepada Aokiji Kuzan, bahkan sebagian besar anggota Pasukan Revolusioner tak mengetahuinya.

Editor: M Fauzi Ode

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah