Liga Italia: Lazio Kalah 3-1, Udinese Berhak Maju ke Posisi 12

- 29 November 2020, 23:01 WIB
Laga Lazio vs Udinese di pekan ke sembilan Seri A Liga Italia
Laga Lazio vs Udinese di pekan ke sembilan Seri A Liga Italia /Vidio.Com/WARTA PONTIANAK

Pelatih Lazio Simeone Inzaghi yang murka dengan penampilan para pemainnya melakukan tiga pergantian pemain saat pergantian babak.

Penampilan Lazio sedikit membaik. Lucas Leiva melepaskan sepakan melebar, dan sepakan Ciro Immobile juga masih dapat ditahan kiper Musso.

Namun justru Udinese yang mampu mengukir gol ketiganya pada menit ke-71. De Paul mengirimkan operan kepada Pereyra yang dapat diintersep Acerbi, namun bola kemudian mengarah ke Forestieri, yang memiliki waktu untuk mengontrol bola sebelum menaklukkan kiper Lazio Strakosha.

Baca Juga: Diduga Rizieq Shihab Kabur dari RS UMMI, Ini Kata Polisi

Baca Juga: Konsumsi Mangga Bisa Kurangi Kerutan Wajah, Apakah Itu Benar?

Lazio baru mampu mencetak gol hiburan pada menit ke-74. Wasit menghadiahkan penalti kepada Lazio setelah Immobile mencuri bola operan ke belakang Mato Jajalo, dan memaksa kiper Musso menjatuhkan sang penyerang. Immobile sendiri yang mengeksekusi penalti dan ia melakukannya tanpa kesalahan.

Pada pertandingan putaran kesepuluh yang akan dimainkan pada Sabtu, 5 Desember mendatang, Lazio akan dijamu Spezia setelah sebelumnya bermain melawan Borussia Dortmund di Liga Champions pada Rabu, 2 Desember. Sedangkan Udinese akan menjamu Atalanta pada Minggu, 6 Desember nanti.***

Halaman:

Editor: M Fauzi Ode

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah