Napoli Tumbang di Bernabeu, Real Madrid Rebut Juara Klasemen Grup C Liga Champions

- 30 November 2023, 11:54 WIB
Hasil Real Madrid vs Napoli di Liga Champions 2023-2024: Los Blancos menang 4-2.
Hasil Real Madrid vs Napoli di Liga Champions 2023-2024: Los Blancos menang 4-2. /Twitter.com/@realmadriden

PoralMaluku.com — Dengan kemenangan 4-2 atas Napoli di kandang sendiri, Santiago Bernabeu, Real Madrid memastikan diri sebagai juara Grup C dan melaju ke babak 16 besar Liga Champions. Pertandingan berlangsung sengit sejak menit awal hingga akhir pada Kamis dini hari WIB.

Napoli gagal mengikuti langkah Real Madrid ke babak 16 besar Liga Champions setelah kalah 4-2 di Santiago Bernabeu. Tim asal Italia itu harus bersaing ketat dengan Braga, yang berada di posisi ketiga, pada laga pamungkas Grup C untuk memperebutkan tiket lolos, menurut laman resmi UEFA.

Real, yang telah 14 kali menjuarai Liga Champions, sudah dipastikan melaju ke fase gugur namun memastikan posisi teratas dengan kemenangan meyakinkan atas sang juara Italia Napoli.

Giovanni Simeone membawa Napoli unggul pada fase awal pertandingan, namun Rodrygo dan Jude Bellingham dengan cepat mencetak gol balasan untuk membalikkan keadaan.

Andre-Frank Zambo Anguissa menyamakan kedudukan untuk Napoli pada awal babak kedua, namun pemain muda Real, Nico Paz, mencetak gol untuk bagi Real menggetarkan pada menit ke-84, dan Joselu menutup kemenangantuan rumah menjelang laga usai.

"Puas sekali, ini seperti mimpi. Rekan-rekan setim saya mungkin bahkan lebih bahagia daripada saya," ujar Paz seperti dikutip AFP, seperti dilansir dari Antara, Kamis, 30 November 2023.

Napoli, yang kembali dilatih Walter Mazzarri yang baru saja kembali menjadi pelatih kepala, memainkan Giovanni Simeone sebagai pemain inti, dan dia dengan cepat mencetak gol.

Penyerang Argentina itu menyambar bola masuk dari umpan silang Giovanni di Lorenzo, dan meskipun kiper Real, Andriy Lunin, berhasil menghalau usahanya, bola itu telah melewati garis gawang.

Namun, Real menyamakan kedudukan dalam waktu cepat, dengan Brahim Diaz menggebrak pertahanan Napoli dan Rodrygo dengan brilian mengarahkan bola ke sudut atas gawang tim tamu.

Pemain Brazil tersebut mencetak dua gol pada akhir pekan untuk Real dan sedang dalam performa terbaiknya, dengan catatan enam gol dalam empat pertandingan terakhir di semua kompetisi.

Halaman:

Editor: Irwan Tehuayo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x