Real Madrid vs Villareal : Akankah Los Blancos Juara Liga Spanyol

- 21 Mei 2021, 13:00 WIB
Real Madrid mencuri tiga poin dari kunjungannya ke Estadio San Mames, markas dari Athletic Bilbao pada pekan ke-37 La Liga Spanyol, Minggu, 16 Mei 2021.
Real Madrid mencuri tiga poin dari kunjungannya ke Estadio San Mames, markas dari Athletic Bilbao pada pekan ke-37 La Liga Spanyol, Minggu, 16 Mei 2021. /REUTERS/VINCENT WEST

Villarreal juga akan disibukkan dengan laga lain, karena mereka akan bermain di Final Liga Europa musim ini melawan Manchester United.

Baca Juga: Setelah Wembley, Giliran Bendera Palestina Berkibar di Old Trafford

Intinya kedua tim membutuhkan kemenangan masing-masing dengan alasan yang berbeda.

Jika berbicara mengenai rekor pertemuan, maka Los Blancos diunggulkan karena belum terkalahkan di lima laga terakhir melawan kapal selam kuning.

Terakhir kali kedua tim bertemu tidak ada pemenang setelah laga berakhir imbang 1-1.

Skuad Zidane memetik tiga kemenangan, satu hasil imbang, dan satu kekalahan dari lima laga yang dimainkan di seluruh kompetisi.

Sedangkan skuad Emery meraih tiga kemenangan, satu hasil imbang, dan satu kekalahan dari lima laga terakhir yang dimainkan di seluruh kompetisi.

Zidane tidak akan bisa menurunkan skuad terbaiknya setelah beberapa pilar absen seperti Raphael Varane, Sergio Ramos, dan Ferland Mendy yang alami cedera.

Baca Juga: Balas Dendam Chelsea Tuntas Usai Taklukkan Leicester 2-1, Tuchel : Karena Penonton

Kemudian ada gelandang Jerman Toni Kroos yang dinyatakan positif Covid-19 dan akan absen di laga ini.

Halaman:

Editor: Yusuf Samanery


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah