Rumor Pensiun Karena Masalah Jantung, Sergio Aguero: Selalu Positif

- 13 November 2021, 07:45 WIB
Sergio Aguero dalam laga melawan Alaves merasa kesusahan saat bernafas. Akhirnya, Philipe Coutinho masuk menggantikan Aguero
Sergio Aguero dalam laga melawan Alaves merasa kesusahan saat bernafas. Akhirnya, Philipe Coutinho masuk menggantikan Aguero /Twitter/@culepsiempre_10

PORTALMALUKU.COM -- Penyerang Barcelona Sergio Aguero menepis rumor bahwa ia bisa dipaksa pensiun dini karena masalah jantung.

Dilansir dari Sportmole, Sabtu, 13 November 2021, sebuah laporan baru-baru ini mengklaim bahwa kondisi jantung Sergio Aguero lebih serius daripada yang diprediksi sebelumnya.

Hasil pemeriksaan dokter menunjukkan bahwa Sergio Aguero mengalami masalah gangguan irama jantung atau aritmia.

Baca Juga: Merasa Grogi Berbicara di Depan Umum? Baca Doa Ini Agar Lancar Bebicara Menurut KH. Achmad Chalwani

Kondisi ini terjadi ketika sinyal elektrik yang mengatur denyut jantung tidak bekerja sebagaimana mestinya.

Sebuah rumor pun menyebar, dia bisa dipaksa untuk gantung sepatu karena kekhawatiran akan kesehatan jangka panjangnya.

Pemain berusia 33 tahun itu harus absen setidaknya selama tiga bulan setelah menderita nyeri dada pada pertandingan La Liga Spanyol kala Barcelona bertemu Deportivo Alavez pada 31 Oktober 2021 silam.

Baca Juga: Apa Itu Dosa Jariyah? Ini 2 Dosa Jariyah yang Wajib Diketahui yang Disebutkan dalam Firman dan Hadis  

Aguero akhrinya ditarik keluar lapangan dan langsung dibawa ke rumah sakit. Peluang Aguero bermain belum bisa dipastikan, tergantung perkembangan kesehatannya.

Halaman:

Editor: Yusuf Samanery

Sumber: Sportmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x