Link Live Streaming Final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis, Lengkap Prediksi Juara Menurut Analisis Opta

- 18 Desember 2022, 16:22 WIB
Link Live Streaming Argentina vs Prancis Hari ini Lengkap Cara Nonton  di Yandex Final Piala Dunia 2022
Link Live Streaming Argentina vs Prancis Hari ini Lengkap Cara Nonton  di Yandex Final Piala Dunia 2022 /Tangkap layar Instagram.com/@sctv.sports

PORTALMALUKU.COM — Kompetisi Piala Dunia 2022 telah memasuki final setelah berlangsung 29 hari lalu. Babak final turnamen sepak bola bergengsi dunia ini mempertemukan dua wakil terbaik benua Amerika dan Eropa: Argentina vs Prancis.

Laga juara Copa America 2021 Argentina dan juara bertahan Prancis dalam perebutan gelar juara Piala Dunia 2022 dijadwalkan berlangsung di Lusail Stadium nanti malam, Ahad, 18 Desember 2022, pukul 22.00 WIB.

Argentina melaju ke partai final setelah sukses mengalahkan Kroasia 3-0 di fase semifinal. Sementara Prancis melaju ke final usai membungkam Singa Atlas—julukan timnas Maroko dengan skor 2-0.

Final Piala Dunia 2022 mempertemukan dua megabintang beda usia: Lionel Messi (35) dan Kyilian Mbappe (23). Kedunya merupakan rekan setim di Paris Saint-Germain, klub elite yang berbasis di ibu kota Paris, Prancis.

Laga final Argentina vs Prancis ini akan menjadi ajang pembuktian kualitas individual pemain: siapa yang terbaik antara Lionel Messi dan Kylian Mbappe di turnamen Piala Dunia.

Baca Juga: FINAL PIALA DUNIA 2022: Intip Riwayat Perjalanan Argentina vs Prancis hingga Prediksi Peraih Juara di Qatar

Selain itu, final kontra Prancis ini juga menjadi pertandingan Piala Dunia yang ke-26 bagi Messi, suatu rekor tersendiri yang tak bisa disamai dengan pemain mana pun.

Partai final ini, Prancis jelas menjadi penghalang besar bagi Messi dalam mewujudkan impian membawa negaranya menjuarai Piala Dunia, seperti yang dilakukan legenda Diego Maradona pada 1986.

Barangkali sebelum Messi mencetak gol atau membuat assist, bisa jadi sang superstar Les Bleus—julukan Prancis—Kylian Mbappe yang lebih dulu mencatatkan namanya di papan skor atau bahkan melampaui Messi dalam menyuplai assist.

Dalihnya, kalau Messi memiliki Julian Alvarez dan Angel di Maria sebagai pengalir bola apik, Mbappe juga memiliki kreator assist hebat: ada Olivier Giroud, Antoine Griezmann, hingga Ousmane Dembele.

Terlepas dari sejumlah cedera sebelum turnamen dimulai, Prancis telah menjadi tim yang sensasional. Anak asuhan Didier Deschamps ini tampil luar biasa dengan kecepatan dan ketepatan serangan balik yang dimotori Kyilian Mbappe, Antoine Griezmann, hingga Olivier Giroud. Prancis membuktikan diri sebagai sebagai lawan yang tangguh.

Kemungkinanan Messi dkk akan menyaksikan tekanan panjang yang dihadapi Les Bleus di semifinal ketika melawan Maroko. Albiceleste—julukan Argentina—dibangun dengan baik untuk menguasai bola melawan taktis Prancis dan kecepatan serangan balik.

Prediksi Line-up Argentia vs Prancis

Argentina (4-3-3): Emiliano Martinez; Nahuel Molina, Cristian Romero, Nicolas Otamendi, Marcos Acuna; Rodrigo De Paul, Enzo Fernandez, Alexis Mac Allister; Angel Di Maria, Lionel Messi, Julian Alvarez

Prancis (4-2-3-1): Hugo Lloris; Jules Kounde, Raphael Varane, Dayot Upamecano, Theo Hernandez; Aurelien Tchouameni, Adrien Rabiot; Ousmane Dembele, Antoine Griezmann, Kylian Mbappe; Olivier Giroud.

Baca Juga: Daftar Nama Pemain Timnas Maroko di Piala Dunia 2022, Lengkap Posisi Main hingga Klub

Prediksi Argentina vs Prancis

Memprediksi hasil pertandingan bukan tugas yang mudah. Karena faktor yang tak bisa dihitung, seperti moral tim, juga kebugaran pemain, adalah aspek penting yang membuat perbedaan besar dalam jalannya permainan.

Lantas siapa yang akan mengangkat trofi Piala Dunia 2022? Laga final Piala Dunia Argentina vs Prancis cukup memikat, karena kedua tim bertabur bintang yang sama-sama punya mimpi besar: membawa negara mereka memenangkan Piala Dunia.

Menurut Analisis Opta, Argentina difavoritkan keluar sebagai juara di fiinal Piala Dunia 2022. Model prediksi yang mereka lakukan, tim Lionel Messi dkk unggul 0,1% atas tim Kyilian Mbappe dkk.

Superkomputer memberi Argentina keunggulan tipis di 35,1%, dengan Prancis di peringkat 35,0%. Ada kemungkinan perpanjangan waktu dan adu penalti. Kedua tim dianggap sama kuat dengan tembakan 29,9%.

Link Live Streaming Argentina Vs Prancis

Laga Argentina vs Pranis dalam perebutan tempat ketiga di Piala Dunia 2022 bisa disaksikan melalui layanan live streaming di Vidio.com.

Klik tautan berikut ini untuk menonton laga Argentina vs Prancis.

Link nonton final Argentina vs Pranis

Selamat menyaksikan.***

Editor: Irwan Tehuayo

Sumber: Antara Sportingnews Theanalyst


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah