BTS Sapuh Bersih Kategori yang Dinominasikan Ajang Penghargaan American Music Awards 2021

- 22 November 2021, 17:16 WIB
BTS Sapuh Bersih semua kategori yang didominasikan ajang penghargaan American Music Award 2021
BTS Sapuh Bersih semua kategori yang didominasikan ajang penghargaan American Music Award 2021 /Twitter @bts_bighit

PORTALMALUKU.COM -- Boy group asal Korea Selatan, BTS, berhasil menyapu bersih kategori yang dinominasikan pada ajang penghargaan American Music Awards 2021, Senin, 22 November 2021, waktu Indonesia.

Seperti yang diketahui, BTS masuk nominasi American Music Awards 2021 di kategori Favorite Pop Duo or Group, Favorite Pop Song untuk Butter, dan Artist of the Year.

Dan BTS pun berhasil membawa pulang tiga kemenangan pada kategori-kategori tersebut di ajang penghargaan bergengsi, American Music Awards 2021.

Hal tersebut juga berhasil membuat BTS mencetak rekor dengan kemenangan mereka di kategori Artist of the Year.

Pasalnya, BTS menjadi penyanyi pertama dari Asia yang berhasil meraih piala Artist of the Year di AMA. 

Baca Juga: Bupati Kuansing Nonaktif Gugat KPK di Pengadilan Negeri Jaksel, Ali Fikri: KPK Tentu Siap 

Di kategori ini, BTS mengalahkan penyanyi populer lainnya, mulai Ariana Grande, Taylor Swift, hingga Olivia Rodrigo.

Sedangkan, untuk kategori Favorite Pop Duo or Group, BTS berhasil mengalahkan empat nominasi lainnya yakni AJR, Glass Animals, Maroon 5, dan Silk Sonic (Bruno Mars, Anderson, Paak).

Kemudian untuk kategori Favorite Pop Song, Butter dari BTS mengalahkan Levitating dari Dua Lipa hingga Save Your Tears (remix) yang dinyanyikan The Weeknd & Ariana Grande.

Sementara itu, saat diumumkan dalam penghargaan Artist of The Year, para member BTS naik ke atas panggung untuk menerima piala dan berterima kasih kepada para penggemar.

Sang leader, RM, mengatakan bahwa dirinya lupa yang seharusnya dikatakan, tetapi dia melanjutkannya dengan baik.

Baca Juga: Seluruh Kampus Diminta Bentuk Tim Tangani Kekerasan Seksual, Komnas Perempuan: Itu Sangat Penting!

"Terima kasih AMA, kami benar-benar merasa terhormat berada di panggung ini dengan artis yang luar biasa dan luar biasa. Tepat di sini. Kami merasa sangat terhormat. Terima kasih untuk itu," ungkap RM.

RM kemudian mengatakan bahwa empat tahun yang lalu mereka tampil di panggung AMA membawakan 'DNA' dan mengaku sangat gugup.

Ia melanjutkan pidatonya dengan mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah mendukung BTS.

"Tujuh anak laki-laki dari Korea, disatukan oleh kecintaan pada musik. Kami bertemu cinta dan dukungan dari semua ARMY di seluruh dunia. Semua ini adalah keajaiban. Serius, kami tidak akan pernah menerima begitu saja. Terima kasih banyak. Kami mencintai kalian semua, kami ingin memberikan kehormatan ini kepada kalian. Terima kasih HYBE, terima kasih staf, semua orang,” lanjut RM.

Tidak hanya RM, member BTS yang lainnya pun turut bergiliran mengambil mikrofon untuk menyampaikan ucapan terima kasihnya.

Baca Juga: Resep Ramuan Rempah Mengobati Penyakit Asma Ala dr. Zaidul Akbar Lengkap Cara Pembuatannya

Suga kemudian menyampaikan pidatonya dalam bahasa Korea.

“Kami membuat debut TV AS kami empat tahun lalu di AMA, dan saya tidak tahu kami akan dapat menerima Artist of the Year. Saya pikir itu semua berkat ARMY, terima kasih ARMY,” ucap Suga.

Dalam pidato Jungkook, penggemar dibuat penasaran karena ia tidak menyelesaikan kalimatnya.

"Jadi pada 2022, kami ingin fokus pada…” ucap Jungkook yang kemudian berhenti.

Melihat hal tersebut, V kemudian mengambil mikrofon dan mengucapkan terima kasihnya kepada ARMY, nama penggemar BTS.

“Saya sangat tersentuh dengan penghargaan ini. Aku menghargai cintamu. Terima kasih ARMY, terima kasih AMA. Terima kasih, we purple you,” ucap V dengan semangat.

Baca Juga: UPDATE TOP Rating Tertinggi Sinetron Hari Ini: Suci Dalam Cinta 5 Besar, Love Story Akhirnya Masuk Daftar

Sementara itu, tak hanya mengucapkan terima kasih atas dukungan para penggemarnya. BTS juga memberikan penampilan yang seru di AMA 2021. 

BTS membawakan lagu My Universe bersama Coldplay. BTS juga menghibur penonton dengan menyanyikan lagu populer mereka, Butter di American Music Awards 2021.***

Editor: M Fauzi Ode


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah