Wajib Dicoba, Berikut 7 Khasiat Lengkuas Bagi Kesehatan Tubuh

17 Agustus 2021, 15:48 WIB
7 khasiat lengkuas bagi kesehatan tubuh. /pixabay.com/@Suanpa

PORTALMALUKU.COM -- Lengkuas adalah tanaman yang berasal dari Asia Selatan. Tanaman ini biasa digunakan sebagai bumbu dapur dan krim penghilang bau amis pada daging. 

Selain itu, lengkuas juga memiliki segudang manfaat bagi kesehatan, salah satunya mengurangi risiko tumor dan kanker.

Lengkuas memiliki banyak kandungan gizi di antaranya, 50 gram kalsium, 0,08 miligram vitamin B1, dan 137 gram Kalium.

Kandungan gizi yang dimiliki lengkuas antara lain energi 26 kkal, protein 1 gram, lemak 0,3 gram, karbohidrat 4,7 gram, serat 1,1 gram, vitamin A 5.000 mikrogram, tiamin atau vitamin B1 0,08 miligram, riboflavin atau vitamin B2 0,06 miligram.

Baca Juga: 10 Kutipan Inspiratif dari Bung Karno, Cocok untuk Caption Perjuangan

Selanjutnya, niasin atau vitamin B3 0,3 miligram, vitamin C 50 miligram, kalsium 50 miligram, fosfor 50 miligram, zat besi 2 miligram, natrium 24 miligram, kalium 137 miligram, dan zinc 0,3 miligram.

Berikut 7 khasiat lengkuas bagi kesehatan yang dirangkum portalmaluku.com dari berbagai sumber.

1. Meredakan batuk, sakit tenggorokan, dan suara serak

Lengkuas dapat meredakan nyeri dada, suara serak, dan nyeri tenggorokan secara alami. Caranya dengan mencampurkan beberapa sendok kecil bubuk lengkuas dengan air panas, lalu meminum larutannya secara rutin.

Lengkuas dapat melegakan tenggorokan karena sifatnya sebagai ekspektoran atau pengencer dahak. Sedangkan sifat antiradang yang dimiliki lengkuas juga membantu meringankan gejala batuk atau tenggorokan sakit.

Baca Juga: Naskah Lengkap Pidato Presiden Jokowi soal RAPBN 2022 di Sidang Tahunan MPR

2. Mengobati diare

Lengkuas, jahe, dan kunyit telah lama digunakan sebagai obat diare alami. Pasalnya, bumbu dan rempah tersebut mengandung zat tertentu yang bersifat antimikroba atau antibakteri.

Menurut sebuah penelitian pada 2018, ekstrak lengkuas dengan konsentrasi tinggi dapat menghambat pertumbuhan bakteri Escherichia coli. Ini merupakan bakteri utama yang menjadi penyebab diare.

3. Meringankan gejala asma

Khasiat lengkuas yang lain yakni dapat meredakan penilaian. Para ahli menduga bahwa bumbu ini mungkin dapat membantu meringankan gejala asma. Pasalnya, gejala asma muncul karena peradangan dan pembengkakan pada saluran napas.

Baca Juga: BOCORAN Kode Redeem FF 17 Agustus 2021 yang Belum Digunaka Hari Ini: Ada Hadiah AK47

Lengkuas juga memiliki efek antispasmodik sehingga mampu melebarkan saluran bronkus pada paru-paru. Penggunaan lengkuas dapat mengurangi dahak sehingga dapat melegakan pernapasan saat asma menyerang.

4. Mengurangi risiko tumor atau kanker

Lengkuas mengandung beragam antioksidan yang dapat menurunkan risiko tumor dan kanker. Sejumlah penelitian mengungkapkan bahwa galangin, zat aktif pada tumbuhan ini, bisa mematikan sel kanker dan mencegahnya bertumbuh.

Para ahli menemukan bahwa galangin khususnya ampuh dalam mematikan sel kanker besar. Selain itu, penelitian lain menunjukkan potensi zat ini dalam melawan sel kanker kulit, saluran empedu, hingga payudara.

5. Menurunkan kadar gula darah dan kolesterol

Lengkuas dipercaya dapat mencegah penyakit diabetes tipe 2 dan jantung.

Baca Juga: Review Alur Buku Harian Seorang Istri 17 Agustus 2021: Dewa Cemburu Lihat Fajar dan Nana Makin Dekat

Diabetes tipe 2 atau diabetes melitus tipe 2 adalah suatu kondisi kronis yang mempengaruhi cara tubuh memproses gula darah atau glukosa. Pada diabetes tipe 2, tubuh tidak memproduksi insulin yang cukup, atau menolak insulin.

Manfaat lengkuas untuk menurunkan kadar gula darah dan kolesterol diperoleh berkat kandungan antioksidan polifenol yang dapat menurunkan kadar gula darah dan kolesterol jahat dalam tubuh. .

6. Menjaga kesehatan otak

Kandungan antioksidan dalam lengkuas dapat mengurangi plak beta-amyloid di otak. Lengkuas dapat memperlambat atau mencegah timbulnya penyakit neurodegeneratif.

Neurodegeneratif dapat menyebabkan kematian sel saraf di otak yang dapat menyebabkan gangguan gerakan tubuh dan fungsi mental.

7. Menurunkan demam

Demam timbul karena adanya infeksi virus. Lengkuas ternyata efektif sebagai obat alami untuk menurunkan demam.

Lengkuas mengandung zat antiseptik dan analgesik yang berfungsi mencegah infeksi. kandungan lengkuas yang berperan sebagai antibakteri tersebut dapat menghambat bakteri patogen.***

Editor: M Fauzi Ode

Tags

Terkini

Terpopuler