Jelang Sekolah Tatap Muka, Orang Tua Wajib Ajarkan 5 Saran Dokter ini Ke Anak

- 8 Juni 2021, 17:59 WIB
Dokumentasi simulasi sekolah tatap muka di Kota Surabaya
Dokumentasi simulasi sekolah tatap muka di Kota Surabaya /Pemkot Surabaya

PORTALMALUKU.COM -- Pembelajaran tatap muka rencananya akan kembali digelar pada Juli 2021. Pembelajaran tatap muka nantinya, tentu harus dengan menjaga protokol kesehatan yang ketat.

Bahkan sebagian daerah kini sedang mematangkan beberapa hal dalam menyambut uji coba pembukaan sekolah tatap muka secara terbatas.

Namun, wacana ini mendapat tanggapan beragam dari masyarakat, khususnya orang tua murid.

Baca Juga: Tanggapi Isu Pemerintah Pakai Dana Haji untuk Insfrastruktur, Moeldoko: Uangnya Aman, Itu Isu Menyesatkan

Dalam hal ini, orangtua murid memang memegang hak mutlak untuk memperbolehkan anaknya sekolah tatap muka atau tetap melakukan pembelajaran jarak jauh.

Demi memastikan pembelajaran tatap muka di tengah pandemi Covid-19 ini berjalan aman, ada beberapa tips yang harus diperhatikan orangtua seperti disampaikan Dokter Spesialis Anak Primaya Evasari Hospital, dr Ria Yoanita, Sp.A.

1. Cek Kesehatan Anak

Di masa pandemi Covid-19, disarankan agar menyediakan termometer di rumah untuk mengukur suhu tubuh anak setiap hari. Akan lebih baik lagi jika ada thermo gun yang lebih cepat menampilkan hasil pengukuran suhu tanpa bersentuhan dengan permukaan kulit.

"Jika suhu tubuh anak di atas batas, batuk, dan sesak napas, sebaiknya minta izin untuk tetap di rumah," ujar dr Ria.

Halaman:

Editor: Yusuf Samanery

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah