6 Gejala Cacar Monyet Beserta Pencegahannya: Demam hingga Pembengkakan Kelenjar Getah Bening

- 4 Agustus 2022, 21:43 WIB
Kenali Penularan Virus Cacar Monyet atau Monkeypox Berikut! Ternyata Virus Ini Bisa Mematikan Lho...
Kenali Penularan Virus Cacar Monyet atau Monkeypox Berikut! Ternyata Virus Ini Bisa Mematikan Lho... /PIXABAY/@TheDigitalArtist

Gejala yang timbul pada penderita cacar monyet sebagai berikut:

1. Demam
2. Letih atau lemas
3. Menggigil
4. Sakit kepala
5. Nyeri otot
6. Pembengkakan kelenjar getah bening yang ditandai dengan munculnya benjolan di leher, ketiak, atau selangkangan

Gejala awal cacar monyet atau monkeypox ini dapat berlangsung selama 1–3 hari atau lebih.

Sesudah itu akan timbul ruam di wajah, lalu menyebar ke bagian tubuh lain, seperti lengan atau tungkai.

Ruam dimulai sebagai benjolan merah yang rata, yang bisa menyakitkan. Benjolan itu berubah menjadi lepuh, yang diisi dengan nanah.

Ruam yang timbul akan berkembang menjadi bintil berisi nanah, lalu pecah dan berkerak, kemudian menyebabkan borok di permukaan kulit.

Baca Juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Film Pengabdi Setan 2: Communion Tayang Perdana Hari Ini di Bioskop

Proses penyebarannya bisa berlangsung 2-4 minggu. Penderitanya juga bisa mengalami luka di mulut, vagina, atau anus.

Sementara itu, gejala cacar monyet pada hewan yang terinfeksi virus monkeypox yang harus diwaspadai sebagai berikut.

1. Demam
2. Batuk
3. Mata merah
4. Hidung berair
5. Hilang nafsu makan
6. Ruam atau bintik merah di kulit
7. Bulu rontok

Halaman:

Editor: Irwan Tehuayo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah