Resep Nasi Goreng Spesial Sajian Ala Restoran untuk Ukuran 2 Porsi

- 29 September 2022, 07:40 WIB
Resep nasi goreng kangkung belacan
Resep nasi goreng kangkung belacan /Instagram/linatjandra

PORTALMALUKU.COM - Nasi goreng adalah salah satu makanan favorit khas Indonesia yang populer dan begitu digemari. 

Dari segi sajiannya, nasi goreng memiliki sejumlah variasi. Semuanya punya cita rasa yang enak. Soal pilihan rasanya, tergantung selera tiap penikmatnya. 

Nah, bagi yang ingin membuat nasi goreng enak dengan racikan resep nasi goreng ala restoran ukuran dua porsi, kamu bisa ikuti langkah pembuatan nasi goreng di bawah ini.

Resep Nasi Goreng

Berikut sajian resep nasi goreng spesial ukuran dua porsi yang bisa kamu contohi untuk membuat sarapan di rumah.

Bahan:

2 porsi nasi (100 gr beras/ 200 gr nasi), 2 butir telur, 4 bakso ikan kemudian dipotong.

Selanjutnya ada 50 gr ayam yang dipotong dadu, 6 ekor udang kupas, 3 siung bawang merah parut, 2 siung bawang putih parut.

Kemudian 2 batang daun bawang yang dipotong-potong, 1 cabai merah, ½ sdm kecap asin, 2 sdm kecap ikan, 1 sdm kecap manis, 1 sdm saus tiram, ½-1 sdm gula, ½ sdt merica, penyedap secukupnya, ½ sdm margarine, dan minyak untuk menumis.

Baca Juga: Cara Membuat Kue Bawang Gurih dan Renyah: Ini Resepnya

Cara Membuat Nasi Goreng Spesial

Setelah bahan sesuai resep membuat nasi goreng telah siap, langkah selanjutnya adalah memasaknya. Berikut cara membut nasi goreng enak dan praktis untuk porsi dua orang, dikutip dari artikel PR-Tasikmalaya.com berjudul "Resep Nasi Goreng Praktis ala Restoran Ternama, Dijamin Semua Pasti Suka!"

1. Panaskan wajan dengan api besar, kemudian tuangkan minyak kemudian tumis ayam dan udang.

2. Setelah itu, masukkan bakso ikan, masak sebentar, kemudian sisihkan

3. Dengan menggunakan wajan yang sama, gunakan api besar kemudian tuang minyak lalu buat telur orak-arik hingga kering dan minyak berbuih.

4. Masukkan bawang merah dan bawang putih parut ke dalam tumisan, masak hingga wangi.

5. Lanjutkan dengan memasukkan kecap ikan, bakso ikan, udang, ayam, cabai, dan daun bawang kemudian tumis sebentar.

6. Masukkan nasi, kecap asin, kecap manis, saus tiram, gula, merica, saus tiram, dan penyedap, kemudian aduk rata.

7. Terakhir masukkan daun bawang bagian hijaunya dan margarine, lalu aduk rata dan matikan api

Nasi goreng siap disajikan. Itulah resep nasi goreng spesial ala restoran yang bisa kamu lakukan di rumah.***

Editor: Irwan Tehuayo

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah