Tanpa Install Aplikasi, Begini Cara Download Video Facebook di SaveFrom.Net, Tersimpan Langsung ke Galeri

30 Oktober 2021, 15:19 WIB
Saveform.net, begini cara download video video Instagram, Facebook, TikTok, dan YouTube, serta unduh foto IG dan Fb tanpa aplikasi. /Tagkap layar web/savefrom.net


PORTALMALUKU.COM -- Berikut tutorial cara cara download video Facebook tanpa apliaksi melalui situs SaveFrom.net.

Bagi kamu yang ingin download video Facebook tidak usah kuatir. Kamu dapat mendownload video yang kamu inginkan di savefrom.net.

Mengunduh video Facebook di savefrom.net terbilang cukup mudah. Kamu hanya perlu memiliki link video yang ingin di-download.

Dengan men-download video Facebook di savefrom.net, kamu tidak perlu menginstal aplikasi downloader di Play Store lagi.

Baca Juga: Cara Mudah Download Video Instagram Melalui SAVEFROM.NET, Ikuti Langkah-langkahnya di Sini

Hal ini tentu saja menguntungkan bagi kamu yang ingin menyimpan video Facebook di galeri ponsel.

Kamu bisa menikmati video yang telah kamu download tanpa takut kehabisan kuota internet.

Berikut cara download video Facebook ke galeri ponsel di savefrom.net.

1. Pilih video Facebook yang ingin kamu download, lalu salin (copy) link-nya.

2. Buka laman savefrom.net (KLIK Di SINI)

3. Tempel (paste) link tersebut pada kolom yang tersedia. Biasanya kolom tersebut bertuliskan "masukan/enter the URL"

4. Klik tombol anak panah di sebelah kanan yang berwarna hijau

Baca Juga: Profil dan Biodata Zayn Malik yang Dituding Memukul Ibu Mertuanya Yolanda Hadid

5. Pilih resolusi yang kamu inginkan (HD atau SD)

6. Klik download, lalu tunggu hingga selesai

7. Video Facebook yang kamu download akn secara otomatis tersimpan di galeri ponsel kamu.

Itulah cara download video Facebook di SaveFrom.Net.

Editor: Irwan Tehuayo

Tags

Terkini

Terpopuler