Penerima Bansos Bisa Usul dan Sanggah di Aplikasi Cek Bansos, Begini Cara Menggunakannya

11 November 2021, 10:01 WIB
Cek Bansos adalah aplikasi untuk daftar bansos Kemensos /Instagram.com/@kemensosri/

PORTALMALUKU.COM -- Kementerian Sosial RI telah mempermudah cara mengakses informasi bantuan sosial bagi pelaku penerima.

Pelaku penerima bansos tidak perlu lagi repot-repot untuk mengecek namanya atau bantuannya dengan cara yang sudah-sudah.

Karena Kemensos telah merilis aplikasi Cek Bansos di Play Store. Pelaku penerima bansos dapat mengakses lewat aplikasi tersebut.

Ketika Anda sudah mendownload aplikasi Cek Bansos, Anda perlu ketahui cara menggunakannya berikut ini.

Baca Juga: Sinopsis Terpaksa Menikahi Tuan Muda 11 November 2021: Kinanti Terjebak, Amanda Ditekan Ronald

1. Download Aplikasi Cek Bansos di Play Store

- Masuk di Play Store lalu klik pencarian.
- Tulis kata kunci Aplikasi Cek Bansos
- Pastikan Aplikasi tersebut dari Kemensos

2. Melakukan registrasi

Pada menu usul dan sanggahan hanya bisa diakses menggunakan user ID yang telah diverifikasi dan diaktivasi oleh admin Kemensos.

3. Klik menu Cek Bansos untuk mencari kepesertaan Bansos.

Baca Juga: Selamat! 4 Tokoh Ini Ditetapkan sebagai Pahlawan Nasional oleh Jokowi

4. Menu tanggapan kelayakan

Menu ini untuk memberikan kelayakan (layak/tidak layak) dari daftar penerima bansos yang berada di dalam satu desa/kelurahan dengan pemilik akun.

5. Menu daftar usulan

Menu ini berisi usulan penerima bansos yang diusulkan oleh pemilik akun.

Pemilik akun boleh mendaftarkan dirinya, keluarga, orang lain, atau fakir miskin lain yang berada dalam satu desa/kelurahan dengan pemilik akun.***

Editor: M Fauzi Ode

Tags

Terkini

Terpopuler