Catat, Ini 5 Manfaat Mengamalkan Asmaul Husna: dari Pembuka Pintu Rezeki hingga Ampunan

- 6 Oktober 2021, 22:57 WIB
Manfaat Mengamalkan Asmaul Husna yang wajib diketahi: mulai dari pembuka pintu rezeki, ampunan, hingga bisa memperoleh keturunan.
Manfaat Mengamalkan Asmaul Husna yang wajib diketahi: mulai dari pembuka pintu rezeki, ampunan, hingga bisa memperoleh keturunan. /fathurghofur.com

PORTALMALUKU.COM -- Asmaul Husna merupakan nama-nama Allah SWT yang maha indah, serta nama-nama dengan ratusan maknanya.

Bagi setiap muslim, mengetahui dan memahami Asmaul Husna adalah hal penting. Hal tersebut sebagai sebuah pengakuan totalitas tauhid kepada Allah SWT, pemilik langit dan bumi beserta seluruh isinya.

Dalam literatur Islam, Asmaul Husna diperkenalkan Allah SWT kepada umat manusia melalui perantara wahyu-Nya, Al Quran.

Soal status Asmaul Husna ini, Allah menerangkannya dalam surat Thaha, berbunyi:

اَللّٰہُ لَاۤ اِلٰہَ اِلَّا ہُوَ ؕ لَہُ الۡاَسۡمَآءُ الۡحُسۡنٰی

Allahu Laa Ilaaha Illaa huwa Lahul Asmaaul Husna”

Artinya: Tidak ada Tuhan Melainkan Allah. Dialah Allah yang memiliki Asmaul Husna atau nama-nama yang terbaik. (QS. Thaha ayat 8).

Baca Juga: Catat, Ini 10 Keutamaan Penting Membaca Sholawat Nabi Muhammad yang Dijelaskan dalam Al Quram dan Hadis

Di dalam Alquran terdapat ayat lain tentang nama-nama baik dan indah Allah SWT.

هُوَ ٱللَّهُ ٱلْخَٰلِقُ ٱلْبَارِئُ ٱلْمُصَوِّرُ ۖ لَهُ ٱلْأَسْمَآءُ ٱلْحُسْنَىٰ ۚ يُسَبِّحُ لَهُۥ مَا فِى ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَٱلْأَرْضِ ۖ وَهُوَ ٱلْعَزِيزُ ٱلْحَكِيمُ

Huwallāhul-khāliqul-bāri`ul-muṣawwiru lahul-asmā`ul-ḥusnā, yusabbiḥu lahụ mā fis-samāwāti wal-arḍ, wa huwal-'azīzul-ḥakīm

Artinya: Dialah Allah yang Menciptakan, yang Mengadakan, yang Membentuk Rupa, yang Mempunyai Asmaaul Husna. Bertasbih kepada-Nya apa yang di langit dan bumi. Dan Dialah yang Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana. (Alquran Surat Al-Hasyr Ayat 24).

Asmaul Husna ada agar kita mengetahui dan faham akan kekuasaan Allah. Ada banyak keajaiban dan keistimewaan dalam asmaul husna.

Hal ini sesuai dengan firman Allah dalam surat Al-A’raaf ayat 7, yang berbunyi:

Dan milik Allahlah nama-nama indah, dan mohonlah kepadanya dengan menyebut nama-nama tersebut.”

Baca Juga: Wajib Tahu, Ini 10 Dosa Besar yang Paling Dibenci Allah SWT dan Ada Ancaman Neraka Jahannam

Selain itu, Rasulullah juga bersabda:

Allah mempunyai 99 nama, seratus kurang satu, barangsiapa yang memahaminya akan masuk surga” (HR Bukhari dan Muslim).

Dengan membaca dan memahaminya, niscaya kita akan mendapatkan manfaat dan berkah dari bacaan tersebut.

Inilah beberapa manfaat yang akan diperoleh ketika mengamalkan mengamalkan Asmaul Husna, seperti dirangkum Portal-Maluku.com dari berbagai sumber, Rabu, 6 Oktober 2021.

1. Membuka Pintu Rezeki

Allah maha kaya, Allahlah yang memberikan rezeki untuk kita. rezeki yang kita terima sudah ditakdirkan oleh Allah sesuai dengan apa yang kita lakukan dan usahakan.

Kita sebagai umat muslim dalam mencari rezeki adalah dengan bekerja dan biasanya dibantu dengan manfaat sholat dhuha. Namun, ada cara lain yang bisa membantu anda mencari rezeki, yaitu dengan membaca Asmaul husna.

Dalam asmaul husna ada beberapa nama yang menunjukkan bahwa Allah maha kaya, dan jika dibaca secara rutin niscaya pintu rezeki kita akan terbuka yaitu  al-mughni, al ghaniyyu, dan lainnya.

Baca Juga: Bacaan Doa Mengawali Hari Usai Sholat Subuh yang Selalu Diamalkan Rasulullah SAW

2. Mendapatkan Keselamatan

Allahlah pelindung kita dari segala marabahaya, kita harus senantiasa meminta perlindungan agar hidup kita ini selamat.

Dengan membaca asmaul husna terus menerus niscaya anda akan senantiasa mendapat perlindungannya.

Beberapa nama yang memiliki makana perlindungan adalah al-mani’u, al-mughsitu, dan lainnya.

3. Mendapat Ampunan

Sebagai manusia biasa kita tidak pernah luput dari dosa. Hampir tiap hari sengaja atau tidak, disadari atau tidak kita berbuat dosa baik kecil, maupun besar.

Dengan begitu kita wajib untuk meminta ampun kepada allah. Dengan membaca asmaul husna secara rutin insyaallah dosa-dosa yang pernah kita perbuat akan diampuni oleh Allah, seperti dalam salah satu nama-Nya  yaitu  Al-affuwu (maha memberi ampunan).

Baca Juga: Bacaan dan Rahasia Keistimewaan Sholawat Jibril serta Doa Pelengkapnya

4. Memperoleh Keturunan

Bagi Anda yang belum memiliki keturunan saat ini, tetaplah optimis dan senantiasa berdoa dan meminta kepada Allah, salah satu caranya adalah dengan membaca dan mengamalkan Asmaul Husna.

Dari beberapa nama yang dimiliki Allah, ada satu nama yang memiliki makna Allah akan memberikan keturunan bagi hambanya yaitu "Al wahidu''.

5. Mencerdaskan Otak

Asmaul husna merupakan salah satu nutrisi yang baik bagi otak kita, baik dalam menjaga kesehatan otak, menyeimbangkan otak kanan dan kiri dan lainnya.

Selain makan-makanan sehat dan menerapkan pola hidup sehat, anda juga bisa menerapkan cara yang satu ini, yaitu melantunkan Asmaul Husna.

Karena dalam 99 namaNya ada beberapa nama yang berbicara tentang kecerdasan dan kepintaran, antara lain Al Hakim, Al Alliyu, dan Al-ilmu.

Itulah sederet manfaat yang akan diperoleh seorang muslim kektika membaca Asmaul Husna dalam setiap doa-doanya. ***

Editor: Irwan Tehuayo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah