Sosok Inspiratif di Tengah Pandemi : Iptu Julkisno Kaisupy Sulap Lahan Tidur Jadi Kebun Produkstif

- 21 November 2020, 20:48 WIB
Kapolsek Leihitu, Iptu Julkisno Kaisupy bersama Wakapolresta Ambon dan P.p Lease menujukan jagung dari hasil perkebunan Polsek Leihitu, Sabtu, 21 November 2020.
Kapolsek Leihitu, Iptu Julkisno Kaisupy bersama Wakapolresta Ambon dan P.p Lease menujukan jagung dari hasil perkebunan Polsek Leihitu, Sabtu, 21 November 2020. /Yusuf Samanery

PORTALMALUKU.COM -- Di tengah pandemi COVID-19, masyarakat kesulitan mencari uang untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Memanfaatkan lahan kosong untuk berkebun menjadi salah satu solusi ditengah ketidakpastian kapan pandemi Covid-19 akan berakhir.

Di Desa Hitu, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah, lahan tidur seluas 500 meter persegi disulap menjadi lahan perkebunan.

Jagung, Terong, Cabe dan sayur-mayur tumbuh subur di lahan ini.

Baca Juga: TIPS Memilih Kosmetik yang Benar dan Aman, Ini Caranya

Adalah Iptu Julkisno Kaisupy yang menjadi sosok inspiratif perubahan pada lahan ini.

Bersama personilnya, Julkisno yang baru menjabat mengantikan Iptu Djafar Lessy sebagai Kapolsek Leihitu, menggarap lahan di lingkungan Polsek Leihitu menjadi lebih bermanfaat.

Sambil berkeliling menunjukan hasil kebunnya, Julkisno Kaisupy menuturkan, jika lahan ini sebelumnya hanya menjadi tempat gembala binatang ternak warga sekitar.

"Dulu ini hanya menjadi tempat binatang ternak masyarakat mencari makan seperi sapi dan kambing. Akhirnya kami mengambil inisiatif untuk merubah lahan ini menjadi kebun," kata Julkisno kepada awak media Portal Maluku, Kamis 20 November 2020.

Halaman:

Editor: Yusuf Samanery


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x