Soal Kepulangan Habib Rizieq, Mahfud MD ke Polisi : Biasa Saja, Tidak Usah Berlebihan

- 10 November 2020, 09:58 WIB
MENTERI Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD sebut kepulangan Habib Rizieq biasa saja.*
MENTERI Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD sebut kepulangan Habib Rizieq biasa saja.* /Kolase ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal dan Instagram/@mohmahfudmd

 

PORTALMALUKU.COM -- Habib Rizieq Shihab akan tiba di tanah air Selasa 10 November 2020 sekitar pukul 09.00 WIB di Bandara Soekarno Hatta, Tanggerang, Banten.

Habib Besar Front Pembela Islam (FPI), Rizieq Shihab diketahui menumpangi pesawat Saudi Arabian Airlines yang berangkat pukul 19.30 waktu setempat. Ia terbang bersama keluarganya selama 9 jam 30 menit sebelum akhirnya tiba di Indonesia.

Wacana kepulangan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab memang sempat membuat heboh masyarakat Indonesia.

Baca Juga: Kepulangan Habib Rizieq, Fahri Hamzah: Pemimpin Negara Harus Dewasa

Menanggapi hal itu, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD minta aparat keamanan biasa saja menghadapi kepulangan Habib Rizieq Shihab.

Namun, kini akses Bandara Soekarno-Hatta lumpuh oleh pendukung yang ingin menyambut Habib Rizieq Shihab di Terminal 3.

Dikutip dari Pikiran-Rakyat.com dalam artikel "Mahfud MD Minta Aparat Tak Buat Pengamanan Khusus Kepulangan Habib Rizieq, Akses Bandara Kini Lumpuh," Menteri Koordinator Politik Hukum dan HAM itu mengatakan kalau kepulangan Habib Rizieq Shihab biasa saja dan tak perlu dibesar-besarkan.

Baca Juga: 5 Foto Suasana Soekarno-Hatta Jelang Kepulangan Habib Rizieq

"Aparat tidak usah terlalu berlebih-lebihan ini masalah biasa saja anggap hal yang reguler," kata dia di Kantor Kemenko Polhukam pada Senin 9 November 2020.

Halaman:

Editor: Yusuf Samanery

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x