KABAR Ketua KPK Tersandung Kasus Terorisme, Firli Bahuri Diringkus Densus 88? Fakta atau Hoaks?

- 21 Desember 2021, 08:48 WIB
Ketua KPK Firli Bahuri diisukan tersandung kasus terorisme hingga ditangkap Densus 88? Simak Faktanya
Ketua KPK Firli Bahuri diisukan tersandung kasus terorisme hingga ditangkap Densus 88? Simak Faktanya /Youtube KPK RI/

PORTALMALUKU.COM - Dikabarkan Ketua KPK Firli Bahuri diringkus Densus 88 usai terlibat kasus terorisme.

Kabar burung yang menyebut nama Firli Bahuri terlibat terorisme itu viral di media sosial.

Sebelumnya, Firli Bahuri disebut oleh mantan Sekretaris FPI, Munarman dalam sidang eksepsi pada Rabu, 15 Desember 2021 lalu.

Saat pembacaan eksepsi Munarman, Firli disebut sebagai salah satu sosok yang diidolakan massa aksi 212 pada 2 Desember 2016 saat dirinya menjabat sebagai Karodalops As Ops Polri.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 22 Desember 2021: Gemini, Kekayaan Tak Terduga

Isu yang menyeret nama Firli Bahuri itu disebut oleh Munarman yang merupakan terdakwa tindak pidana terorisme.

Hingga isu itu viral setelah beredar sebuah video di kanal YouTube PAKDE TV dengan judul 'KPK!! Breaking News!! Firli Bahuri Dicydvk Denszvz 88?? KPK,' pada Sabtu, 18 Desember 2021.

Dikutip PortalMaluku.com dari laman Seputartangsel dalam artikel "Ketua KPK Firli Bahuri Diciduk Densus 88 Usai Tersandung Kasus Terorisme? Cek Faktanya".

Dalam thumbnail video, terlihat seorang laki-laki mengenakan kaos oren bertuliskan tahanan sedang diamankan oleh beberapa orang berseragam seperti Densus 88.

Baca Juga: Jadwal Acara TV SCTV Hari Ini 21 Desember 2021: Saksikan Dewi Rindu, dan Love Story, hingga The Sultan

Halaman:

Editor: M Fauzi Ode

Sumber: Seputar Tangsel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah