Melacak Asal Usul Covid-19: Dari Kelelawar Atau Memang Sengaja Dibuat Manusia

- 28 Mei 2021, 11:37 WIB
Ilustrasi Covid-19
Ilustrasi Covid-19 /Sumber: Freepik/

PORTALMALUKU.COM -- Virus Covid-19 pertama kali dideteksi di Kota Wuhan, Provinsi Hubei, Tiongkok pada bulan Desember 2019, dan ditetapkan sebagai pandemi oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada 11 Maret 2020.

Hingga saat ini, para ilmuan masih bertanya-tanya misteri utama COVID-19. Di mana, kapan, dan bagaimana virus penyebab penyakit itu berasal?.

Dua teori bersaing yang berlaku adalah bahwa virus itu melompat dari hewan, mungkin berasal dari kelelawar, ke manusia. Atau virus itu berasal dari laboratorium virologi di Wuhan, China.

Baca Juga: Tawarkan Diri Ikut Vaksinasi, Warga Akan Dapat Hadiah Rp1,6 Triliun

Teori pertama didukung oleh aktivitas pasar hewan Huanan di Wuhan yang menjual berbagai jenis daging binatang, termasuk yang tidak biasa dikonsumsi, misal ular, kelelawar, dan berbagai jenis tikus.

Kasus infeksi pneumonia atau radang paru-pary memang banyak ditemukan di pasar hewan tersebut. Virus Corona atau Covid-19 adalah dalah satunya. Virus Covid-19 diduga dibawa kelelawar dan hewan lain yang dimakan manusia hingga terjadi penularan.

Lantas, mengapa Laboratorium Wuhan jadi teori ke dua? Institut Virologi Wuhan (WIV) adalah fasilitas penelitian dengan keamanan tinggi yang mempelajari patogen di alam yang berpotensi menginfeksi manusia dengan penyakit baru yang mematikan dan eksotis.

Laboratorium itu telah melakukan pekerjaan ekstensif pada virus yang dibawa kelelawar sejak wabah internasional SARS-CoV-1 2002, yang dimulai di China, menewaskan 774 orang di seluruh dunia.

Baca Juga: UPDATE: Sebanyak 21.042 Pasien Covid-19 di Papua Sembuh

Halaman:

Editor: Yusuf Samanery

Sumber: Reuters ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah