Zakat Fitrah, Tujuan, Syarat Dan Ketentuannya

- 7 April 2023, 18:23 WIB
Zakat adalah salah satu kewajiban sebagai seorang muslim baik itu laki-laki maupun perempuan, Jumat, 7 April 2023.
Zakat adalah salah satu kewajiban sebagai seorang muslim baik itu laki-laki maupun perempuan, Jumat, 7 April 2023. /Freepik/

"Dari Ibnu Umar radhiallahuanhuma sesungguhnya Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam bersabda: Aku diperintahkan untuk memerangi manusia hingga mereka bersaksi bahwa tidak ada Ilah selain Allah dan bahwa Muhammad adalah Rasulullah, menegakkan shalat, menunaikan zakat. Jika mereka melakukan hal itu maka darah dan harta  mereka akan dilindungi kecuali dengan hak Islam dan perhitungan mereka ada pada Allah Subhanahu wata’ala". (HR. Bukhari no. 25; Muslim no. 22).

Baca Juga: One Piece chapter 1080: Haki Garp Dalam Tampilan Penuh Saat Serangan SWORD Terhadap Hachinosu Semakin Serius

Tujuan Berzakat

Adapun tujuan kita berzakat adalah untuk memberdayakan orang fakir miskin dan 8 golongan penerima zakat agar kehidupannya berangsur-angsur membaik.

Selain itu, ketika muzakki mengeluarkan zakat, maka menumbuhkan kenyamanan dalam kehidupan bermasyarakat, dan menumbuhkan perasaan bersyukur karena mampu membantu orang lain untuk sama-sama berdaya secara ekonomi.

Apa Saja Syarat Muzakki Zakat Fitrah

Sebelum mengeluarkan zakat fitrah, ada baiknya kita ketahui terlebih dahulu syarat-syarat wajib zakat fitrah yaitu sebagai berikut:

Baca Juga: Menakjubkan Alasan Mengapa Silver Rayleigh Tidak Menyelamatkan Ace Dari Eksekusi Mati

  • Beragama Islam dan merdeka. 
  • Menemui dua waktu yaitu diantara bulan Ramadhan dan Syawal walaupun hanya sesaat.
  • Mempunyai harta yang lebih dari pada kebutuhannya sehari-hari untuk dirinya dan orang-orang di bawah tanggungan pada hari raya dan malamnya.

Persyaratan di atas merupakan syarat-syarat untuk orang yang wajib Zakat Fitrah. Ada juga syarat tidak wajib zakat fitrah yaitu:

  • Orang yang meninggal sebelum terbenam matahari pada akhir Ramadhan.
  • Anak yang lahir selepas terbenam matahari pada akhir Ramadhan.
  • Orang yang baru memeluk agama Islam sesudah matahari terbenam pada akhir Ramadhan.
  • Tanggungan istri yang baru saja dinikahi selepas matahari terbenam pada akhir Ramadhan.

Baca Juga: 10 Anime Paling Menarik Yang Ditunggu Penggemar Di Tahun 2023

Halaman:

Editor: M Fauzi Ode

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x