Widya Murad Ismail Kunjungi Korban Banjir

- 7 Oktober 2020, 10:31 WIB
Widya Murad Ismail bersama sejumlah Tim PenggeRAK PKK Maluku mengunjungi Korban Banjir pada Selasa 7 Oktober 2020
Widya Murad Ismail bersama sejumlah Tim PenggeRAK PKK Maluku mengunjungi Korban Banjir pada Selasa 7 Oktober 2020 /Humas Pemrov Maluku/

PORTAL-MALUKU.COM -- Widya Murad Ismail, mengunjungi sejumlah lokasi banjir di Kota Ambon pada Selasa, 7 Oktober 2020. Sebanyak enam lokasi didatanginya Widya yakni, di kawasan Batumerah Dalam, Belakang Soya, Kadewatan, Tanah Tinggi, Ahuru, dan Passo.

Selain membagikan bantuan, Ketua Tim Penggerak PKK Maluku ini juga mengajak warga untuk tidak membuang sampah ke sungai.

"Karena sungai-sungai kita penuh dengan sampah. Saya minta agar Ketua RT, RW hingga Desa dan Kelurahan, tidak bosan-bosan mengimbau warganya menjaga kebersihan lingkungan, khususnya tidak membuang sampah ke sungai," kata Widya.

Baca Juga: Khawatir Pilkada Serentak, 4 Kabupaten di Maluku Rawan Masalah

Menurutnya, bantaran sungai harusnya berfungsi sebagai penyangga dan daerah resapan air, kini beralih fungsi menjadi pemukiman penduduk. Akibatnya, saat intensitas hujan tinggi musibah banjir sulit untuk dihindari.

"Hampir semua lokasi banjir berada di dekat sungai, dan banjir terjadi akibat meluapnya air sungai. Kalau masyarakat tidak menjaga sungainya, maka setiap musim hujan akan selalu mengalami musibah banjir," ujarnya.***

Baca Juga: Menyoal Monolog 'Kursi Kosong', Najwa Shihab Dipolisikan Relawan Jokowi

"Juga akibat kebiasaan masyarakat membuang sampah ke sungai dan saluran drinase. Kondisi ini semakin diperburuk dengan pola pemukiman penduduk yang sporadis.

Baca Juga: Empat Purnawirawan TNI Berebut Panggung 2024

Halaman:

Editor: Yusuf Samanery


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x