Dalam Sepekan Densus 88 Tangkap 22 Anggota Jaringan Jamaah Islamiyah

- 3 Maret 2021, 20:32 WIB
Densus 88 Anti Teror.
Densus 88 Anti Teror. /Dok. Divisi Humas Polri

PORTALMALUKU.COM -- 22 terduga teroris jaringan Jamaah Islamiyah berhasil diringkus Densus 88 Antiteror dalam sepekan terakhir.

Densus 88 Antiteror masih akan terus memburu sejumlah teroris yang masih menjadi buronan.

Sehingga, bukan tak mungkin jumlah terduga teroris yang ditangkap akan terus bertambah.

Baca Juga: Lirik Lagu Titip Rindu Buat Ayah— Ebiet G Ade

"Sampai hari ini telah 22 tersangka yang diamankan di Jawa Timur," terang Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Rusdi Hartono kepada wartawan, Rabu, 3 Maret 2021.

"Masih dikembangkan lagi oleh Densus 88 untuk betul-betul kelompok faham ini bisa diselesaikan di Jawa Timur," tuturnya.

Dilansir dari PMJ News, sebelumnya Densus 88 Antiteror menangkap 8 terduga teroris di daerah Jawa Timur.

Penangkapan tersebut adalah hasil pengembangan dari 12 terduga teroris yang ditangkap sebelumnya.

Baca Juga: Intip Keunikan Ailuromania Cat Cafe, Sebuah Kafe Kucing di Dubai untuk Melepas Stres

"8 orang (terduga teroris) lagi yang diamankan," ungkap Kabid Humas Polda Jatim Kombes Gatot Repli Handoko.

Halaman:

Editor: Yusuf Samanery

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x