Usai Bom di Gereja Katedral Makasar, Densus 88 Ringkus 60 Terduga Teroris

- 4 April 2021, 12:09 WIB
Ilustrasi Densus 88 tangkap terduga teroris
Ilustrasi Densus 88 tangkap terduga teroris /Antara

"Untuk di Makassar sudah lebih dari 30 kita amankan ya," tuturnya menambahkan.

Listyo Sigit melanjutkan, tim Densus 88 juga telah membekuk terduga teroris di Jatim dan Yogjakarta dalam rangka pengembangan terkait aksi terorisme yang masih terjadi di Indonesia.

Terduga teroris itu merupakan kelompok jaringan Jamaah Anshorut Daulah (JAD) dan Jamaah Islamiyyah (JI).

"Kita juga melaksanakan beberapa pengembangan di Jawa Timur (Jatim), dan Yogyakarta yang sudah diamankan," ungkap Listyo Sigit.

Baca Juga: Ada Hubungannya dengan Bom Bunuh Diri di Makassar, 32 Terduga Teroris Diamankan Polisi

Dirinya pun berharap, jajarannya dapat terus melakukan langkah-langkah penindakan di lapangan.

Dalam hal ini melakukan penangkapan terhadap para kelompok terduga teroris.

"Harapan kita dalam beberapa hari ke depan bisa terus melakukan langkah-langkah di lapangan dalam rangka melaksanakan rangkaian pengamanan. Sehingga seluruh perayaan ibadah bisa berjalan aman dan lancar," tutupnya.***

Halaman:

Editor: Yusuf Samanery

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x