Sebut Indonesia Kurang Penulis Skenario, Kemenparekraf: Bukan Ide Cerita

- 5 Juni 2021, 19:04 WIB
Ilustrasi film fiksi ilmiah teleportasi.
Ilustrasi film fiksi ilmiah teleportasi. /PIXABAY

PORTALMALUKU.COM -- Direktur Industri Kreatif Film, Animasi, dan Televisi, Kemenparekraf, Syaifullah, mengatakan industri film Indonesia masih kekurangan penulis skenario.

Menurut Syaifullah, Indonesia memiliki ribuan suku yang dapat diangkat untuk ide cerita film. Namun, kata dia, hanya sedikit penulis yang bisa mengembangkan ide itu.

"Kita kekurangan penulis, bukan ide cerita. Kita punya urban legend banyak banget, itu kan potensi cerita dan butuh penulis makanya kita keliling Indonesia," kata Syaifullah, dilansir dari laman Antara, Sabtu, 5 Juni 2021.

Dalam hal ini, Kemenparekraf bekerjasama dengan Persatuan Karyawan Film Televisi Indonesia (PKFTI) membuat masterclass pengembangan cerita untuk film, Over The Top (OTT) dan TV bernama Scene.

Baca Juga: Diduga Teroris hingga Sakit Jiwa, Ini Penjelasan Polri Soal Pelaku Penusuk Anggota Satlantas

Diketahui, tujuan dari kerjasama itu untuk memunculkan talenta baru tanah air dalam menulis skenario yang dapat bekerja di industri kreatif.

"Kita mengkurasi orang-orang yang punya tulisan, novel, cerpen untuk ikut tapi bukan hanya nulis untuk cerpen aja tapi bisa menuangkan dalam skenario film," ujar Syaifullah.

Ketika mendapat bimbingan dalam penulisan skenario, kata dia, para peserta Scene bisa membuat skenario yang menunjukkan karakteristik Indonesia.

Baca Juga: KABAR GEMBIRA, Prakerja Gelombang 17 Sudah Dibuka, Intip Syarat dan Cara Daftar di Sini

Lajut Syaifullah, tidak melulu soal budaya namun juga tentang kesederhanaan dan keseharian masyarakat yang khas.

Halaman:

Editor: M Fauzi Ode

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah