Cara Download Kartu Vaksin ke-1 dan ke-2 di PeduliLindungi.id, Simak Panduannya!

- 19 Agustus 2021, 12:16 WIB
Ilustrasi kartu vaksinasi Covid-19.*
Ilustrasi kartu vaksinasi Covid-19.* //Unsplash/Mufid Majnun//

PORTALMALUKU.COM -- Download sertifikat atau kartu 1vaksin Covid-19 secara online melalui link SMS 1199 atau buka laman Pedulilindungi.id.

Mendownload kartu vaksin melalui situs atau aplikasi PeduliLindungi dengan menggunakan nomor ponsel.

Bagaimana cara download karu vaksin melalui situs dan aplikasi PeduliLindungi? Simak cara download kartu vaksin berikut ini.

Cara Download Kartu Vaksin Covid-19 di Situs Web

- Buka situs pedulilindungi.id

- Klik login

Baca Juga: TOP! Daftar Rating Sinetron Tertinggi Hari Ini: Ikatan Cinta Konsisten di Posisi Teratas

- Masukkan nomor HP

- Tunggu SMS notifikasi kode OTP

- Lalu masukan kode OTP saat login

- Setelah itu, klik nama kamu di bagian pojok kanan atas

- Kemudian pilih 'Sertifikat Vaksin'.

- Sertifikat akan langsung terlihat. Jika sudah vaksinasi - kedua, maka akan terlihat dua sertifikat

- Klik sertifikat untuk melihat sertifikat, dan klik Unduh Sertifikat' untuk mengunduh.

Cara Download Kartu Vaksin Lewat Aplikasi PeduliLindingi

- Unduh aplikasi PeduliLindungi via Play Store atau App Store

Baca Juga: Update 19 Agustus 2021: Yuan China Menguat 6,4853 Dolar AS

- Lalu, buka aplikasi, berikan izin akses (lokasi, penyimpanan, dan kamera)

- Buat akun (isi nama lengkap, no. ponsel, dan no. KTP)

- Login menggunakan no. ponsel yang terdaftar

- Masukkan kode OTP untuk proses verifikasi

- Klik menu ‘Akun’ , lalu klik menu ‘Sertifikat Vaksin’

- Kemudian akan muncul sertifikat vaksin (1 dan 2)

- Klik salah satu sertifikat

- Lalu, ‘Unduh Sertifikat.

Itulah cara download kartu vaksin Covid-19 di situs PeduliLindungi.id dan aplikasi PeduliLindungi.***

Editor: M Fauzi Ode


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah