UPDATE: Data Terbaru Korban dan Pengungsian Pasca Letusan Gunung Semeru

- 8 Desember 2021, 21:05 WIB
UPDATE: Ini Data Korban dan Pengungsian Pasca Letusan Gunung Semeru.
UPDATE: Ini Data Korban dan Pengungsian Pasca Letusan Gunung Semeru. /

PORTALMALUKU.COM - Data terbaru jumlah korban luka ringan, hilang, dan meninggal dunia serta jumlah pengungsian pasca letusan Gunung Semeru berikut ini.

Diketahui, jumlah yang terdampak letusan Gunung Semeru pada 4 Desember 2021 lalu itu sebanyak 5.205 jiwa.

Data tersebut berdasarkan keterangan dari Posko Komando Tanggap Darurat Bencana Dampak Awan Panas dan Guguran Gunung Semeru.

Dari jumlah itu, terdapat luka ringan 56 jiwa, hilang 17 jiwa dan meninggal sebanyak 34 jiwa akibat letusan Gunung Semeru.

Baca Juga: PERINGATAN! Kota-kota Besar Ini Berpotensi Banjir Rob, Begini Penjelasan BMKG

Semenatara jumlah pengungsian pasca letusan Gunung Semeru hingga saat ini mengalami peningkatan sebanyak 3.697 jiwa.

Jumlah pengungsian tersebut terbagi dalam beberapa titik, di daerah Kabupaten Lumajang.

Diantaranya Kecamatan Pronojiwo dengan jumlah 382 jiwa dalam 9 titik pengungsian, Kecamatan Candipuro terdapat berjumlah 1.136 jiwa dalam 6 titik, dan Kecamatan Pasirian berjumlah 563 jiwa dalam 4 titik.

Selanjutnya, Kecamatan Lumajang berjumlah 188 jiwa, Kecamatan Tempeh 290 jiwa, dan Kecamatan Sumbersuko 67 jiwa, dan Kecamatan Sukodono 45 jiwa.

Baca Juga: Curhatan Hanggini Soal Diselingkuhi Trending Twitter, Diduga Ditujukan pada Junior Robert dan Rebecca Klopper

Halaman:

Editor: M Fauzi Ode

Sumber: PRFM News BNPB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x