Wagub Maluku Bernabas Orno dan Istrinya Positif Covid-19

- 8 Januari 2021, 05:24 WIB
Wakil Gubernur Maluku, Barnabas Nataniel Orno dan istrinya positif terinveksi Covid-19, di Ambon
Wakil Gubernur Maluku, Barnabas Nataniel Orno dan istrinya positif terinveksi Covid-19, di Ambon /FOTO ANTARA

PORTALMALUKU.COM  -- Ketua Pelaksana Harian Satgas COVID-19 Provinsi Maluku Kasrul Selang mengonfirmasi bahwa Wakil Gubernur Maluku Barnabas Nataniel Orno dan istrinya, Beatrix Orno dinyatakan positif tertular Covid-19. Selain Orno dan istri, kelurganya yang lain pun dinyatan positif.

"Hasil tes usapnya baru dikeluarkan, Wagub bersama istri dan keluarga lainnya dinyatakan positif COVID-19," kata Kasrul saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya di Ambon, Kamis malam, 7 Januari 2021, dikutip Antara.

Kasurul menjelaskan, kasus Covid-19 yang meninpa Wagub Maluku berawal dari anaknya yang hendak melakukan perjalanan melakukan tes cepat antigen di salah satu rumah sakit. Hasil tes PCr yang keluar ternyata ia positif terpapar Covid-19.

Baca Juga: Berikut 5 Manfaat Buah Tin dan Cara Konsumsinya

Baca Juga: SEGERA LOGIN ke dtks.kemensos.go.id, Ada Bansos kepada Pemilik Kartu KIS Rp300 Ribu

"Karena tes cepat positif, maka dilanjutkan dengan tes usap polymerase chain reaction (PCR) dan hasilnya pun  positif COVID-19," kata Kasrul.

Mengetahui situasi anak Barnabas, Satgas langsung melakukan penelusuran dan melakukan tes usap kepada Wagub dan seluruh anggota keluarganya, termasuk bagian rumah tangga di Pendopo Wakil Gubernur.

"Wagub bersama istri dan 25 orang lainnya menjalani tes usap termasuk pegawai bagian rumah tangga Pendopo. Hasilnya 18 orang dinyatakan positif terpapar COVID-19," katanya.

Saat ini, Barnabas bersama istrinya dan seorang anak belitanya telah menjalani isolasi mandiri di Pendopo dengan pengawasan tim dokter. Sementara anggota keluargan lainnya, termasuk pegawai, menjalani karantina di LPMP Wailela Ambon.

Baca Juga: Ketahui 7 Cara Diet Sehat dan Cepat, Bagus untuk Kesehatan Tubuh

Baca Juga: Simak 61 Nama Anime Super Keren dan Artinya, Cocok untuk Nama Anak

"Khusus anggota keluarga maupun pegawai yang bergejala dirawat di RSUP dr. Leimena," ucapnya.***

Editor: Irwan Tehuayo

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x