Polisi Selidiki Konten Hoaks Percakapan Upaya Pembunuhan Terhadap Rizieq Shihab

- 9 Desember 2020, 19:50 WIB
yusri
yusri /yuan/pikiran rakyat

PORTALMALUKU.COM — Penyidik kepolisian kembali usut penyebaran berita hoaks terkait nama Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran dan media online detik.com. 

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus, mengatakan beredar berita hokas di media sosial (Medsos) dari salah satu media.

“Beredar di media sosial bahwa ada salah satu media yang menuliskan tentang viral hacker yang membocorkan percakapan Pak Kapolda Metro Jaya medianya adalah media detik.com, ini saya jelaskan bahwa ini adalah berita tidak benar,” ujar Yusri di Polda Metro Jaya, Rabu, 9 Desember 2020.

Baca Juga: Spekulasi Transfer: Jalani Musim Sulit Bersama MU, Juventus Tertarik Pulangkan Pogba

Baca Juga: Keren! Ini 10 Ucapan Hari Natal Bisa Diposting di Medsos

Yusri pun mengatakan pihaknya sudah mengonfirmasi kepada redaksi detik.com dan pihak detik.com menyampaikan pihaknya tidak pernah membuat berita tersebut.

“Saya sudah konfirmasi ke media detik.com dari media pun menyatakan tidak pernah memberitakan seperti ini dan ini editan,” tutur Yusri.

Adapun konten hoaks berupa tangkap layar hasil suntingan tersebut berisi percakapan upaya pembunuhan terhadap Rizieq Shihab oleh anggota kepolisian.

Baca Juga: Begini Ceritanya Cara Aespa Masuk SM Entertainment

Baca Juga: Film Aksi Seruh The Expendables 3 di Bioskop Trans TV Malam Ini Rabu, 9 Desember

Halaman:

Editor: M Fauzi Ode

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x