Pendaftaran Kartu Prakerja Resmi Ditutup Hari Ini, Begini Cara Cek Lolos atau Gagal

- 7 Maret 2021, 16:42 WIB
Pengumuman seleksi Kartu Prakerja Gelombang 13 yang resmi ditutup hari ini, Minggu 7 Maret 2021.
Pengumuman seleksi Kartu Prakerja Gelombang 13 yang resmi ditutup hari ini, Minggu 7 Maret 2021. /Instagram.com/@prakerja.go.id/

PORTALMALUKU.COM – Pendaftaran program Kartu Prakerja Gelombang 13 resmi telah ditutup hari ini, Minggu, 7 Maret 2021 setelah proses pendafataran berlangsung sejak 4 Maret 2021 lalu.

"Program Kartu Prakerja gelombang 13 akan ditutup pada Minggu, 7 Maret 2021, pukul 12.00 WIB," tulis Tim Prakerja lewat akun Instagram resminya, Minggu.

Untuk diketahui, target kuota peserta Prakerja gelombang 13 ini sama dengan gelombang 12, yakni 600.000 peserta.

Baca Juga: Lebih Memilih Anak, Ashanty Tolak Seranjang dengan Anang Hermansyah

Baca Juga: Respon KLB Sumut, Kubu Cikeas Kumpul DPD Se-Indonesia Gelar Rapat Konsolidasi

Masyarakat yang lolos sebagai seleksi Prakerja gelombang 13 akan mendapatkan duit insentif senilai Rp600.000 yang dikucirkan selama empat kali.

Peserta juga bisa mendapatkan uang tambahan sebesar Rp150.000 yang didapatkan setelah 3 kali melakukan survei dari manajemen Kartu Prakerja.

Selain uang tunai, peserta juga mendapatkan uang senilai Rp1 juta. Namun, uang ini tidak bisa dicairkan, dan khusus untuk membeli pelatihan yang ada di program Kartu Prakerja Gelombang 13.

Total, peserta Kartu Prakerja Gelombang 13 akan mendapatkan bantuan sebesar Rp3,55 juta.

Uang tunai dan pelatihan tersebut, tentu akan berguna untuk peserta Kartu Prakerja Gelombang 13, guna bangkit dari keterpurukan ekonomi akibat pandemi Covid-19 saat ini.

Bagi masyarakat atau peserta yang sudah bergabung dalam pendaftaran Prakerja Gelombang 13, tinggal menunggu pengumuman lolos atau tidaknya dari Tim Prakerja.

Baca Juga: BARU UPDATE! Segera Klaim 14 Kode Redeem  FF Hari Ini Minggu 7 Maret 2021, Ayo Rebut Reward Gratisnya

Baca Juga: Tes Kepribadian: Lihat Gambar Pertama Bisa Ungkap Bakatmu, Salah Satunya Jadi Seorang Atlet

Peserta yang sudah mendaftar dapat mengetahui lolos Kartu Prakerja Gelombang 13, dengan cara sebagai berikut.

Mengutip artikel PR-Depok berjudul, "Pengumuman Lolos Kartu Prakerja Gelombang 13, Bisa Cek dengan Cara Berikut", berikut cara Mengetahui Lolos Kartu Prakerja Gelombang 13:

1. Pastikan Anda sudah klik tombol “Gabung” Gelombang 13 pada dashboard Kartu Prakerja.

2. Pastikan Anda mendapatkan informasi “Yay! Pendaftaranmu Sedang Kami Evaluasi” pada dashboard Kartu Prakerja. Dengan begitu, data pendaftaran Anda sudah masuk dan tengah diproses oleh manajemen Kartu Prakerja.

3. Nantinya, peserta yang lolos akan mendapat SMS pemberitahuan ke nomor HP yang sudah didaftarkan pada akun Kartu Prakerja milik Anda.

4. Pastikan nomor tersebut aktif dan jangan mengganti nomor HP Anda.

Selain itu, manajemen Kartu Prakerja juga mengingatkan untuk berhati-hati dengan situs program Kartu Prakerja palsu. Situs resmi program Kartu Prakerja hanya di www.prakerja.go.id.

Baca Juga: Tiga Anggota KPK Gadungan Ditangkap, Polisi : Total Hasil Pemerasan Rp9,8 Juta

Situs palsu sangat berbahaya, dan jika Anda memberikan data pribadi, maka data pribadi Anda bisa disalahgunakan untuk tindak kejahatan.

Informasi lebih lanjut mengenai program Kartu Prakerja, dapat dilihat melalui situs atau media sosial resmi Kartu Prakerja.

- Instagram: www.instagram.com/prakerja.go.id
- Facebook: www.facebook.com/prakerja.go.id. *** PR-Depok/Bintang Pamungkas

Editor: Irwan Tehuayo

Sumber: PR Depok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah