Didampingi Luhut dan Sandiaga, Presiden Jokowi Bagi Bantuan Tunai di Sumut

- 2 Februari 2022, 09:12 WIB
Presiden Jokowi membagikan bantuan langsung tunai kepada para pedagang di Pasar Porsea, Kabupaten Toba.
Presiden Jokowi membagikan bantuan langsung tunai kepada para pedagang di Pasar Porsea, Kabupaten Toba. /Facebook/@Presiden Joko Widodo

PORTALMALUKU.COM - Presiden Joko Widodo atau Jokowi hari ini melakukan kunjungan kerja ke Sumatera Utara, Rabu, 2 Februari 2022.

Dalam kunjungan Presiden Jokowi tersebut untuk membagikan bantuan langsung tunai ke para pedagang serta meresmikan sejumlah infrastruktur.

Presiden Jokowi dan rombongan bertolak dari Bandar Udara Internasional Soekarno Hatta, menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 menuju Bandar Udara Internasional Silangit.

Baca Juga: Ini Alasan Pembelajaran Tatap Muka di 11 Sekolah Kota Ambon Ditutup

Setibanya, Presiden Jokowi melanjutkan perjalanan menuju Kabupaten Toba untuk meninjau dan meresmikan jalan "bypass" Balige.

Setelah itu, Presiden Jokowi diagendakan untuk menyerahkan bantuan langsung tunai kepada para pedagang di Pasar Porsea, Kabupaten Toba.

Dilansir PortalMaluku dari Antara, selepas itu Presiden Jokowi akan meninjau dan meresmikan penataan Kawasan Pantai Bebas Parapat dan Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) Parapat di Pantai Bebas Parapat, Kabupaten Simalungun.

Baca Juga: Ini Penyebab PBNU Undur Penetapan Awal Bulan Rajab 2022 dari 2 Februari ke Tanggal 3 Februari 2022

Setelahnya, Presiden akan menuju Pelabuhan Ajibata, Kabupaten Toba, untuk meresmikan pelabuhan tersebut, beserta enam pelabuhan lainnya dan empat kapal motor penumpang (KMP) sebelum lepas sauh menuju Kabupaten Samosir dengan menggunakan kapal feri.

Di Kabupaten Samosir, Presiden diagendakan untuk meresmikan penataan Kawasan Huta Siallagan dan menyerahkan bantuan langsung tunai bagi para pedagang suvenir dan cenderamata.

Halaman:

Editor: M Fauzi Ode

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah