Rizieq Shihab Nyatakan Sikap Politiknya, Jimly: Parpol Lain Mesti Tahu Diri, Termasuk Parpol Islam

- 14 November 2020, 22:43 WIB
Kolase potret Habib Rizieq Shihab (kiri) dan Jimly Asshiddiqie (kanan).
Kolase potret Habib Rizieq Shihab (kiri) dan Jimly Asshiddiqie (kanan). /Dok. Antara./

PORTAL-MALUKU.COM — LEWAT akun Twitter pribadi milik Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Jimly Asshiddiqie, menuliskan apresiasinya pada Imam Besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab atas pernyataan sikap politiknya. 

Jimly menulis Rizieq tidak membuat partai politik (parpol) baru, apalagi gabung sama parpol yang ada.

Selain itu, Jimly juga singgung parpol lain karena Rizieq secara terang-terangan telah mengambil sikapnya terhadap politik.

Baca Juga: Pemerintah akan Distribusi 60 Juta Vaksin Gratis Pada Masyarakat Pertengahan Desember

Baca Juga: UPDATE Virus Corona per 14 November di Indoneisa: 5.272 Orang Positif, Total 463.007

Seperti yang dilansir dari laman Jurnalpresisi, pada Sabtu 14 November 2020, 'Waduh! Habib Rizieq Blak-blakan Nyatakan Sikap Politik, Mantan Ketua MK: Parpol Lain Mesti Tahu Diri’, Jimly menulis di akun Twitter resminya @JimlyAs.

“Sejak dulu sampai kini makin jelas pilihan sikap politik HRS dkk, tidak akan buat parpol baru, tidak bergabung parpol lain, tapi akan salurkan aspirasi via PKS. Bagus, pihak yang beda cukup hormati saja pilhan HRS dkk ini,” cuit Jimly Asshiddiqie. "

  • "Sejak dulu smpai kini makin jelas pilhan sikap politik HRS dkk, tdk akn buat parpol baru, tdk brgabung parpol lain, tp akn salurkan aspirasi via PKS. Bgus, pihak yg beda cukup hormati sj pilhan HRS dkk ini. Prpol lain msti tahu diri, trmasuk parpol Islam lain bhw HRS sdh brsikap. https://t.co/o3BO55MukC— Jimly Asshiddiqie (@JimlyAs) November 12, 2020. "

Baca Juga: Libur Panjang Akhir Tahun, TN Gunung Rinjani Tambah Kuota Pendakian

Baca Juga: Kabar Viral Indonesia akan Alami Gelombang Panas, Ini Penjelasan BMKG

“Parpol lain mesti tahu diri, termasuk parpol Islam lain bahwa HRS sudah bersikap,” imbuh Jimly

Halaman:

Editor: M Fauzi Ode

Sumber: jurnalpresisi.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x