Sejumlah Wilayah di Tanjungpinang Dilanda Banjir

- 2 Januari 2021, 10:57 WIB
Ilustrasi banjir di jalan raya di wilayah Bandung
Ilustrasi banjir di jalan raya di wilayah Bandung /Dok PRFM.

PORTALMALUKU.COM — Hujan deras mengguyur sejumlah wilayah di Kota Tanjungpinang Provinsi Kepri, sehingga mengakibatkan banjir landa wilayah tersebut, Sabtu pagi, 2 Januari 2021. 

Hujan deras mengguyur wilayah tersebut sejak, Jumat kemarin, 1 Januari 2021.

Seorang warga Yolandana Saputro mengatakan tidak bisa pulang ke rumah usai mengantar saudara ke Bandara RHF Tanjungpinang.

Baca Juga: Pemerintah Sleman Perpanjangan Tanggap Darurat Gunung Merapi

Akibatnya karena seluruh akses jalan menuju ke rumahnya di Kampung Sidumulyo tergenang banjir setinggi lutut orang dewasa.

Dikatakannya banjir menggenangi arah jalan Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) lama menuju Kijang, Bintan.

Kemudian, arah jalan menuju kawasan wisata Patung Seribu, Jembatan Buaya ke arah Kampus STAI di kilometer 12, serta kawasan jalan di depan swalayan Pinang Kencana di kilometer 10.

Baca Juga: Kalah dari West Ham, Manajer Everton : Kami Tidak Layak Kalah

“Kendaraan tak bisa lewat, khawatir rusak kalau dipaksakan melewati genangan air. Jadi terpaksa numpang dulu di rumah mertua di Jalan Ganet, sambil menunggu banjir surut,” kata Yolandana.

Warga lainnya Taufikurahman menyatakan banjir juga menggenangi jalan di depan Hotel CK Tanjungpinang dan di sepanjang arah jalan di kilometer 8 menuju kilometer 9.

Halaman:

Editor: M Fauzi Ode

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah