Pendaftaran KIP Kuliah 2022 Dibuka, Ini Besaran Biayanya

- 3 Februari 2022, 12:14 WIB
Pendaftaran Kartu Indonesia Pintar atau KIP 2022 dibuka. Ini besaran biaya yang akan diterima peserta KIP.
Pendaftaran Kartu Indonesia Pintar atau KIP 2022 dibuka. Ini besaran biaya yang akan diterima peserta KIP. /tangkap layar @puslapdik_dikbud

PORTALMALUKU.COM - Pendaftaran Kartu Indonesia Pintar atau KIP 2022 dibuka pada Rabu, 2 Februari 2022.

Melalui KIP Kuliah 2022 mahasiswa bisa bebas dari biaya pendaftaran seleksi masuk perguruan tinggi PTN maupun PTS.

Mahasiswa juga bebas biaya kuliah, dan bantuan biaya hidup dengan besar sesuai indeks harga di daerah kampus.

Baca Juga: UPDATE: 45 Pelajar di Bekasi Positif Covid-19, Satgas Beberkan Penyebab

Baca Juga: Cek Fakta: Omicron adalah Akibat dari Keracunan Chemtrail yang Disebarkan Pesawat?

Bila kalian tertarik untuk mendaftarkan diri di KIP kuliah 2022 bisa membuka link pendaftaran di kip-kuliah.kemdikbud.go.id.

Menurut Sub Koordinator KIP Kuliah, Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik) Kemendikbudristek Muni Ika, skema pembiayaan kuliah dari KIP Kuliah dikategorikan berdasarkan akreditasi Prodi.

Lebih rinci dia menjelaskan, biaya KIP pada prodi akreditasi A maksimal Rp 12 juta, prodi akreditasi B maksimal 4 juta, dan prodi akreditasi C maksimal Rp 2,4 juta. Sebelumnya pada 2020, skema pembiayaan flat Rp 2,4 juta di setiap prodi.

Baca Juga: Pengeboman Pasar di Baghdad, Tewaskan 135 Orang pada 3 Februari 2007

Baca Juga: Tanggal 3 Februari Memperingati Hari Apa? Berikut Daftar Lengkap Peristiwa Penting yang Pernah Terjadi

Halaman:

Editor: M Fauzi Ode


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah